Rabu, 08 Februari 2012

Happy 28th Birthday Prince of Beijing, Han Geng!


9 Februari akan selalu menjadi hari yang istimewa bagi ELF dan Gengfan di dunia, lantaran salah satu personilSuper Junior (meski saat ini sudah hengkang dari SM Entertainment), Han Geng bertambah usianya. Dan tahun 2012 ini, pemuda tampan asal China ini berusia 28 tahun.
Selain sudah ramai menguasai jagat Twitter dan Weibo (situs micro blogging China) semenjak Rabu (8/2) malam dengan topik Happy Birthday Hangeng, kali ini, saya akan memberikan fakta-fakta menarik mengenai leader Super Junior M yang pernah mengunjungi Indonesia, September 2011 lalu.
1. Han Geng memiliki golongan darah B dengan tinggi 181cm dan berat 66kg. Saat berkarier di Korea, dia memiliki nama Hankyung. Lantaran bershio naga, dirinya sering dipanggil dragon.
2. Dia adalah satu-satunya member inti Super Junior yang berasal dari China. Mengikuti audisi global SM Entertainment dan debut pada 2005. Selain menjadi leader Super Junior MHan Geng adalah lead dance Super Junior bersama Eunhyuk, Donghae, dan Shindong.
3. Han Geng adalah anak tunggal. Dirinya sangat jago memasak nasi goreng Beijing. Hampir sebagian besar penghasilannya untuk orangtuanya. Tidak heran di Beijing dirinya memiliki restoran Dumpling yang sangat terkenal dan laris.
4. Tidak ada satupun member Super Junior yang mengajari Han Geng bahasa Korea dengan benar. Terutama Heechul yang mengajarkan banyak umpatan kasar dalam bahasa Korea. Karena itu Han Geng seringkali diam lantaran tidak bisa berbahasa Korea. Han Geng juga suka membawa kamus Korea - Mandarin.
5. Han Geng dikenal karena jiwa sosialnya yang sangat tinggi. Dirinya pernah menyumbangkan seluruh pendapatannya untuk sebuah iklan demi mensupport korban gempa di China beberapa waktu lalu.
6. Dia tidak suka makanan pedas. Pernah di suatu acara Han Geng disuruh memakan masakan pedas, hasilnya lantaran tidak tahan, dia langsung menjerit dan menangis.
7. Han Geng merupakan penyanyi pertama yang memegang obor Olimpiade saat penyelenggaraan Olimpiade Beijing 2008. Bahkan dirinya pernah ditawari menjadi anggota F4 di China namun ditolaknya. Tahun 2011, Han Geng sukses bermain dalam film MY KINGDOM, dan semakin membuatnya sebagai artis China papan atas dengan masa depan cerah.
8. Sosok tipe ideal Han Geng? adalah seorang gadis yang bisa menyayangi, menghormati dan menghargai keluarganya. Dan tidak mementingkan masalah fisik! (wow, Geng Fans ada yang mau mendaftar?)
9. 21 Desember 2009, Han Geng menuntut SM Ent atas kontrak selama 13 tahun yang seringkali dianggap mendiskriminasi dirinya. Termasuk dirinya harus melakukan hal yang ditentangnya dan soal denda tak masuk akal. 21 Desember 2010, pengadilan pusat Seoul memenangkan gugatan Han Geng. Dan akhirnya pada 27 September 2011, Han Geng dan SM Ent secara resmi sepakat menutup kasus mereka. Dan Han Geng tidak melanjutkan kontrak eksklusif dan sejak saat itu vakum dari kegiatan Super Junior.
10. Nama fans Han Geng adalah Gengfan, dan itu diciptakan oleh penggemar China. Diartikan sebagai makanan, lantaran Han Geng suka sekali makan, sehingga para fans ingin menjadi sumber energi untuk Han Geng. Pada Februari 2007, Gengfan menciptakan lagu Wings of Love untuk hadiah ulang tahunnya.
Meski sampai saat ini member Super Junior dan Han Geng tidak pernah satu panggung kembali, namun ELF dan Gengfan di seluruh dunia tetap meyakini bahwa Han Gengadalah member Super Junior. 


Sumber:Kapanlagi.com



Tidak ada komentar:

Posting Komentar